-->

Pengenalan Identifier Pada Bahasa Pemrograman Java

Pengenal atau (Identifier) adalah suatu nama yang digunakan dalam program untuk menyatakan variabel, fungsi, konstanta, class, dan method. Identifier merupakan cara untuk menyebutkan atau mereferensikan bagian code dalam suatu program. salah satu contoh identifier terdapat pada program misalnya HelloWorld, Pada program HelloWorld terdapat nama HelloWorld, String, args, main dan println dari kelima nama yang disebutkan yaitu termasuk sebagai nama dari identifier.
Pengenalan Identifier Pada Bahasa Pemrograman Java
Pengenalan Identifier Pada Bahasa Pemrograman Java

Apa tujuan dari aturan identifier pada bahasa pemrograman java ?

  1. mencegah terjadinya code error
  2. meningkatkan Readability (keterbacaan) kemudahan dalam membaca code program
  3. mengikuti alur logika cara penulisan code atau coding
  4. menyatukan keseluruhan code program.

Contoh code yang termasuk identifier pada bahasa pemrograman java.

class Tes {
  public static void main(String[]args){
    int nama = "ridwanmikhsan";
  }
}

Pada contoh program diatas yang termasuk identifier yaitu :

  • Tes yaitu nama class
  • main yaitu nama method
  • String yaitu nama class yang ditentukan
  • args yaitu nama variabel
  • nama yaitu nama variabel

Sebagai programmer atau developer yang menggunakan bahasa pemrograman java, kita harus mematuhi aturan - aturan yang berlaku agar code kita menjadi valid. jika tidak, akan terjadi error dan kesalahan saat mengkompilasi program. Aturan umum yang berlaku pada identifier yaitu :

  1. Diawali dengan huruf atau simbol garis bawah ( _ ), atau tanda dollar($)
  2. Identifier tidak boleh menggunakan awalan angka atau digit (0-9)
  3. Sisanya dapat berupa huruf (a-z) / (A-Z), angka (0-9) atau simbol garis bawah ( _ )
  4. Kata kunci atau keyword tidak dapat digunakan sebagai identifier
  5. Pada Bahasa pemrograman java huruf kecil dan kapital dianggap berbeda atau case sensitive
  6. Tidak ada batasan panjang identifier. namun disarankan jumlah yang optimal antara 5-15 huruf saja.

Contoh identifier yang valid.

namavariabel
NamaVariabel
NAMAVARIABEL
nama
nama1
_namavariabel
$namavariabel
nama_varaibel_panjang

Contoh identifier yang tidak valid.

nama variabel // Mengandung spasi
123nama // Diawali dengan digit atau angka
nama - 1 // Simbol negatif (Kurang) bukan termasuk karakter alfanumerik
huruf_&_angka // Simbol Dan bukan termasuk karakter alfanumerik 

Sekian pembahasan pada artikel Pengenalan Identifier Pada Bahasa Pemrograman Java kurang lebihnya saya mohon maaf dan jika bermanfaat kalian bisa share ke temen-temen yang ingin tahu lebih dalam lagi mengenai Bahasa Pemrograman Java.  
LihatTutupKomentar